Danramil 1202-10 Berikan Kultum Jelang Sholat Tarawih



Singkawang, tribunusantara.com - Minggu (11/5/19) - Bertempat di Masjid Agung Nurul Islam Singkawang, Danramil 1202-10/Jawai Kapten Inf Nadirin di dampingi Para Babinsa melaksanakan Manunggal Sholat Tarawih berjamaah dengan masyarakat sekitar, bertempat di Jln. Alianyang, Kel. Pasiran, Kec. Singkawang Barat, Kota Singkawang.

Usai menunaikan sholat Isya berjamaah dilanjutkan dengan Kuliah Tujuh Menit oleh Kapt Inf Nadirin, Danramil 1202-10/Jawai. Dengan mengambil tema Surah ke 4 (Annisa) ayat ke 59. Juga surah ke 2 (Albaqarah) ayat ke 183.

Menurut Danramil, setiap orang yang beriman harus taat kepada Allah dan Rasul-Nya. Juga mewajibkan setiap umat Islam yang beriman untuk melaksanakan puasa Ramadhan, dengan tujuan membentengi diri dari perbuatan maksiat. Karena dengan berpuasa dapat membendung syahwat yang menjadi pangkal sumber kemaksiatan itu.

Sementara itu secara terpisah, Dandim 1202/Skw Letkol Arm Viktor J.L Lopulalan, S.Sos., menyampaikan, pentingnya beriman dan beramal sholeh bagi kita umat beragama, dan dipraktekkan dalam kehidupan sehari-hari kita, maka dapat membentuk nilai moral, dilandasi dengan sikap dan prilaku yang terpuji.

Selain itu juga, memanfaatkan kegiatan ini untuk saling berinteraksi dan berkomunikasi dengan warga, untuk membahas tentang permasalahan-permasalahan atau kegiatan-kegiatan lain yang akan dilaksanakan kedepannya, imbuhnya.

Bapak Haji Napi sebagai imam Masjid Agung juga pengurus Masjid menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kodim, telah terselenggaranya Kuliah Tujuh Menit, semoga menjadi motivasi dalam melaksanakan ibadah puasa selama Ramadhan. (Pendam XII/Tpr)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama