Kapolres Pasuruan Kota Ajak Doa Bersama Seluruh Elemen Bangsa



Pasuruan Kota Tribunusantara.com Istighotsah untuk Kedamaian Indonesia dan khususnya Kota Pasuruan, doa bersama tepatnya di Gedung Abd Rahman jalan Gajah Mada tersebut dihadiri Kapolres dan Waka Polres Pasuruan Kota dan Pejabat Utama serta Ulama dan BEM perguruan tinggi di Pasuruan serta elemen masiswa dari PMII dan HMI.


Acara tersebut dikemas dengan bacaan Istighotsah, Baca Yasiin dan Tausiah oleh Kyai Haji Nurholis pengasuh Ponpes Metal Rejoso.






Dalam Tausiah yang bertema Kebangsaan, Kyai muda tersebut mengajak kepada seluruh elemen bangsa untuk bersatu dan tidak mudah terprovokasi oleh ajakan  yang mengarah pada perpecahan anak bangsa, selanjutnya setelah tausiah acara dilanjutkan dengan pemberian santunan untuk anak yatim dan ramah tama.


Menurut kasubbag Humas Polres Kota Endy Purwanto' acara ini diselenggaralan untuk memohon kepada ALLAH agar Indonesia khususnya Pasuruan aman tidak terjadi gangguan Kamtibmas.katanya.( Tatak Wiyono )

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama