Bantuan Kepada Masyarakat Terdampak Covid-19 Kembali Diberikan di Pulau Haruku





TNI-Polri sebagai pilar keamanan dan garda terdepan Bangsa terus memberikan bantuan kepada masyarakat yang mengalami dampak pandemi Virus Corona atau Covid-19 di Maluku.

Kali ini, kegiatan sosial bertemakan kemanusiaan ini menitik beratkan kepada warga kurang mampu. Sebanyak kurang lebih ratusan paket sembako, yang hari ini telah didistribusikan ke Pulau Haruku menggunakan armada laut milik Ditpolairud Polda Maluku.

Penyerahan secara simbolis dilakukan langsung oleh Pangdam XVI/Pattimura Mayjen TNI Dr. Marga Taufiq, S.H., M.H bersama Kapolda Maluku Irjen. Pol. Drs. Baharuddin Djafar, M.Si kepada personil Babinsa dan Bhabinkamtibmas guna dibagikan langsung ke masyarakat di wilayah binaan masing-masing.

Kegiatan digelar Selasa (28/4/2020) di Dermaga Pelabuhan Ditpolairud Polda Maluku Jl Wolter Mongginsidi, Desa Lateri, Kecamatan Baguala, Kota Ambon. Turut hadir para Pejabat Utama Polda Maluku serta Kodam XVI/Pattimura. Hadir pula Kapolresta Pulau Ambon dan Pulau-Pulau Lease, Kombes Pol Leo Surya Nugraha Simatupang serta Dandim 1504/Ambon, Kolonel Kav Cecep Tendi Sutandi.

“Saya selaku Kapolda Maluku bersama Bapak Pangdam XVI/Pattimura sangat berterima kasih kepada para Babinsa dan Babinkamtibmas dan seluruh Personil yang tergabung dalam Tim Gugus Penanganan Dan Pencegahan Virus Covid-19 Provinsi Maluku, yang selalu dengan semangat dan rasa tanggung jawab yang tinggi dalam menjalankan tugas membantu pemerintah daerah”, ujar Kapolda Maluku dalam sambutannya membuka kegiatan tersebut.

Lebih lanjut Kapolda mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk tanggung jawab TNI-Polri sebagai aparat negara dalam membantu Pemerintah dan Masyarakat untuk mengatasi kesulitan ditengah Pandemi virus Covid-19 di Maluku.

“Kami berharap agar para Babinsa dan Babinkamtibmas selaku ujung tombak kedua institusi dalam menjalankan tugas  penyaluran sembako dari Pemerintah Pusat ini, agar tetap menjaga sopan santun dalam berbicara dengan masyarakat, tunjukan jati diri sebagai aparat negara sehingga masyarakat merasa nyaman dan bisa menikmati bantuan sembako ini”, harap Kapolda.

“Apabila pada saat pembagian sembako ditemukan masyarakat daerah binaan masing-masing yang belum menerima dan meminta bantuan sembako, maka para Babinsa dan Babinkamtibmas langsung mendata, melaporkan dan memberikan bantuan tersebut”, tutup Kapolda.

Pendistribusian sembako di kawasan Pulau Haruku dipantau langsung oleh Kapolda Maluku dan  Pangdam XVI/Pattimura. Pangdam beserta Kapolda tiba di Pulau Haruku sekitar pukul  10.30 WIT.

Setibanya di Pulau Haruku, Kedua pimpinan tertinggi institusi TNI/Polri di Maluku tersebut berkesempatan bersilaturahmi dengan masyarakat. Turut mendampingi, Kapolresta P Ambon dan P.P Lease dan Dandim 1504/Ambon.

“Hal Ini bukan untuk mencari popularitas tapi murni adalah rasa kemanusiaan yang kita rasakan akibat pandemi Covid-19. Kita ingin membantu masyarakat yang kurang mampu terkhusus masyarakat yang ada di daerah-daerah luar Pulau Ambon agar dapat terbantu menghadapi dampak Covid-19Covid-19,” ujar Kapolda Maluku dalam wawancara persnya dihadapan awak media. (Pendam16)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama