Danrem 142 Tatag Menghadiri HUT Bhayangkara Ke 73



Mamuju. Sulbar, tribunusantara.com - Danrem 142/Tatag Kolonel Inf. Eventius Teddy Danarto didampingi ibu Ketua Persit KCK Koorcab Rem 142 PD XIV/Hasanuddin Ny. Atik Teddy Danarto menghadiri HUT Bhayangkara ke 73 dilapangan Ahmad Kirang Mamuju Kab. Mamuju Prov. Sulbar, bertindak selaku Irup Kapolda Sulbar Brigjen Pol. Drs. Baharuddin Djafar, M.Si.(10/07/19)

Presiden RI dalam amanat tertulisnya yang dibacakan oleh Kapolda, Situasi keamanan dalam Negeri sepanjang tahun 2018 dan 2019 terpelihara dengan baik. Polri dan TNI telah mengamankan seluruh perlehatan Internasional yang diselenggarakan oleh Pemerintah yaitu Asian Games, Asian para games, serta IMF - World Bank annual Meeting 2018. Polri dan TNI juga telah mengamankan penyelengaraan Pilkada serentak tahun 2018 dan Pemilu tahun 2019, sehingga terselenggara dengan Aman, damai dan demokratis.

Lanjut Kapolda, tingkat kepercayaan publik terhadap institusi Polri terus meningkat, hal tersebut ditunjukkan oleh berbagai survei yang diselenggarakan lembaga lembaga survei yang kredibel, Polri dipercaya publik setelah KPK dan TNI.   (pen)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama