Generasi Milenial Diharap Berkarya Nyata Wujudkan Indonesia Maju dan Unggul





Lumajang, Jatim – Generasi milenial saat ini diharapkan dapat meneladani semangat juang para pahlawan dengan terus berkarya nyata membangun bangsa, demi mewujudkan Indonesia yang lebih maju dan unggul.

Hal tersebut disampaikan oleh Danramil 0821/12 Jatiroto Kapten Arh Siswoto dalam sambutannya pada acara tasyakuran Hari Pahlawan tahun 2019, bertempat di ruang pertemuan Koramil 0821/12 Jatiroto, Lumajang, Jawa Timur, Senin (11/11/2019).

Siswoto juga menyampaikan, bahwa momen Hari Pahlawan yang diperingati setiap tanggal 10 November, diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk lebih mencintai tanah air dan bangsa, dengan melakukan wujud nyata dan berperan aktif dalam bekerja membangun negeri.

“Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa para pahlawannya. Untuk itu, sebagai generasi penerus, kita diharapkan tidak mudah terpengaruh dengan perkembangan situasi saat ini, sehingga dapat menangkal segala ancaman yang dapat memecah belah bangsa khususnya di wilayah kecamatan Jatiroto,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Persatuan Purnawirawan Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (Pepabri) Kecamatan Jatiroto Koesnadi mengatakan, bahwa kemerdekaan yang dirasakan saat ini merupakan hasil perjuangan para pahlawan yang telah mengorbankan jiwa dan raganya demi mewujudkannya.

Dia berharap, semangat juang yang dicontohkan oleh para pahlawan dalam merebut dan membertahankan kemerdekaan di masa lalu, dapat menjadi inspirasi dan motivasi generasi penerus saat ini untuk meneruskan cita-cita bangsa dalam mewujudkan Indonesia maju dan unggul di masa yang akan datang.

“Dalam momentum peringatan Hari Pahlawan tahun 2019 ini, Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa membimbing kita semua untuk dapat menjadi pahlawan masa kini yang dapat membanggakan negeri,” pungkasnya.  (Pendim 0821/Phie)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama