Pendampingan Babinsa Desa Kuncen Dalam Normalisasi Saluran Irigasi


Klaten - Dimasa pandemi Babinsa Koramil 23/Ceper Kodim 0723/Klaten mendampingi pengerukan aliran irigasi sungai kaliwunggu sepanjang 430 meter. 


Hal ini dilakukan karena terdapat penimbunan tanah dan lumpur  yang menganggu kelancaran pembagian air ke sawah. di dukuh Bapangan Rt01/Rw04 Desa Kuncen Kecamatan Ceper Kabupaten Klaten, Senin (30/11/2020).


Kepala Desa Kuncen, Muryadi menyampaikan bahwa tujuan utama normalisasi sungai adalah untuk memperlancar alur sungai karena banyak timbunan tanah dan lumpur, selain itu juga untuk irigasi area sawah yang merata dan juga untuk mencegah banjir. ungkapnya


Lebih lanjut, Ia berharap setelah sungai dikeruk, maka aliran irigasi akan lancar. 


Babinsa Koramil 23/Ceper Serda Suparman bersama Ketua LPM Kel. Kuncen Bpk Agung Nugroho mengawasi langsung jalannya pengerukan yang menggunakan Excavator karena kondisinya berlumpur dan penuh rumput liar.


Serda Suparman menyampaikan, hal tersebut tentunya menjadi kendala karena saat ini mulai masuk musim penghujan bila tidak segera di atasi akan menimbulkan bencana banjir dan aliran air menuju sungai Kepoh akan terganggu, karena Excavator yang diperlukan masih melaksanakan pengerukan di tempat lain sehingga baru sekarang pengerukkannya dapat dilakukan.


Babinsa Serda Suparman berharap kegiatan normalisasi berguna untuk masyarakat khususnya petani. 


“Selain itu untuk mendukung sektor pertanian dalam pembagian air ke saluran irigasi, mengandalkan air dari sungai ini, “jelas Serda Suparman.


Diharapkan dengan normalisasi sungai ini dapat memperlancar pengairan diwilayahnya dan tanaman padi serta palawija dapat tumbuh subur sehingga apa yang menjadi harapan petani dan pemerintah dalam mensukseskan program swasembada pangan akan terwujud,” lanjutnya.


Dan salah satu warga Ponimin di Dukuh Bapangan Rt01 Kelurahan Kuncen merasa terbantu sekali dengan adanya pengerukan irigasi di wilayahnya.


“ bila mengandalkan kerja bakti, yang memerlukan tenaga banyak orang dan memakan waktu lama, dengan peralatan Excavator tentunya kita hanya menunggu waktu beberapa hari saja dan hasilnya akan maksimal,” ucap Ponimin. Pendim Klaten

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama