Babinsa Mnisrenggo Monitoring Vaksinasi Lansia Desa Binaan.

 


Klaten - Babinsa Koramil 12/Manisrenggo Sertu Triyono melaksanakan kegiatan Pendampingan Vaksinasi Covid-19 warga masyarakat kategori Lansia di aula Desa Tanjungsari Kecamatan Manisrenggo,Kamis (10/6/2021).


Menurut Bidan Desa Ibu Winarni.Tahapan dalam kegiatan Penyuntikan Vaksin Lansia tersebut yaitu Tahap Pendaftaran,Tahap Screning, Pelaksanaan Vaksin dan terakhir Tahap obserfasi selama 30 menit, 


“ Jumlah warga lansia yang di Vaksinasi untuk Desa Tanjungsari berjumlah 44 orang dan Tambahan dari Kecamatan Manisrenggo yaitu 16 orang, kata Bidan Desa.


Selama pelaksanaan pemberian vaksin Covid-19 tersebut di dampingi Babinsa, Bhabinkamtibmas serta Relawan desa.


Sertu Triyono menyampaikan bahwa pelaksanaan vaksinasi lansia oleh tim puskesmas manisrenggo menggunakan protokol kesehatan ketat yaitu wajib memakai masker , pengecekan suhu/kesehatan, mencuci tangan dan menjaga jarak aman.


Oleh karena itu Babinsa, Bhabinkamtibmas bersama relawan gugus Covid-19 desa tanjungsari melakukan pendampingan vaksin tersebut, dengan harapan agar kegiatan dapat berjalan dengan aman dan lancar.


Kegiatan tersebut di hadiri oleh Babinsa Sertu Triyono, Kades Tanjungsari Sutrisno beserta Perangkat Desa Tanjungsari, Tim Medis puskesmas , Bidan Desa Tanjungsari Winarni dan Pengurus Posyandu Desa Tanjungsari. (Red)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama