Tidak Hanya di Jalan Protokol, Muspika Kecamatan Tulung Sosialisasikan PPKM Darurat di Pasar Tradisional



Klaten – Muspika Kecamatan Tulung beserta Anggotanya blusukan ke pasar tradisonal sosialisasikan PPKM Darurat kepada para pedagang dan pengunjung yang ada di kawasan pasar Selogringging, Desa Tulung, Kecamatan Tulung, Minggu (04/07/2021).

Operasi PPKM Darurat ini tidak hanya di kawasan pasar, sosialisasi PPKM Darurat yang dipimpin langsung Camat Tulung Hendri Pamungkas S.Sos  tersebut dilakukan di beberapa pusat keramaian lainnya, seperti super market, tempat susu segar hingga jalan protokol.

Kami dari Koramil 16 Tulung, Kodim 0723 Klaten bersama-sama dengan Polsek Tulung dan unsur Forkopimcam Tulung sosialisasikan PPKM Darurat ke beberapa pusat keramaian, seperti pasar tradisional, warung makan dan jalan protokol yanga ada di wilayah Kecamatan Tulung,”Jelas Danramil Tulung Kapten Inf. Rudyanto. 

Hal ini kami lakukan agar masyarakat dapat mengetahui terkait hal apa saja yang harus dilakukan saat PPKM Darurat ini berlangsung, seperti pengetatan penerapan protokol kesehatan 5 M, menggunakan masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas.

Kegiatan tersebut dilakukan sesuai petunjuk Komando Atas untuk menekan atau mencegah penyebaran virus Covid - 19 di wilayah Kecamatan Tulung, Kabupaten Klaten,"Terangnya. (Red)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama