Kapolres Tabanan Pimpin Apel Kesiapan Operasi Patuh Agung 2021 Dengan Tetap Prokes

 


Tabanan - Dalam Upaya menekan angka Kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas di Wilayah Hukum Polres Tabanan , Pada hari Senin tanggal 20 September 2021 bertempat di lapangan Apel Polres Tabanan telah dilaksanakan Apel Kesiapan Operasi Patuh Agung 2021, yang dipimpin oleh Kapolres Tabanan AKBP Ranefli Dian Candra, S.I.K., M.H., dihadiri oleh Dandim 1619 Tabanan  Letkol Inf Ferry Adianto, S.I.P., Waka Polres Tabanan, PJU Polres Tabanan, Perwakilan Dishub, BPBD, dan Satpol PP  Kabupaten Tabanan.


Apel Kesiapan Operasi Patuh Agung 2021 diikuti Personil Polres Tabanan yang tersprint dalam Operasi , TNI Kodim 1619 Tabanan, Dishub, BPBD dan Satpol PP Kabupaten Tabanan. Pelaksanaan Operasi Patuh Agung 2021 serentak berlangsung di jajaran Polda Bali. Dalam pelaksanaan kegiatan Apel tersebut tetap menerapkan protokol kesehatan bagi seluruh peserta Apel. 


Dalam kesempatan tersebut Kapolres Tabanan membacakan amanat Kapolda Bali Irjen Pol Drs., Putu Jayan Danu Putra, S.H., M.si., yang isinya Puji syukur marilah kita panjatkan 

bersama ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa/Ida Sang Hyang Widhi Wasa karena atas segala limpahan berkah, rahmat dan karunia-Nya, sehingga pada hari ini dapat 

berkumpul bersama untuk melaksanakan Apel Gelar Pasukan dalam rangka Operasi Patuh Agung Tahun 2021. 


Hadirin dan peserta apel yang berbahagia, melihat situasi pandemi covid-19 di Bali 

saat ini dimana Bali berada pada PPKM level 3. Presiden Republik Indonesia menginstruksikan agar Pelaksanaan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) khususnya di wilayah 

Jawa dan Bali tetap harus dilaksanakan.

pembatasan kegiatan masyarakat dilakukan sebagai upaya antisipasi dalam 

mencegah penyebaran covid-19. namun dalam pelaksanaannya perlu adanya antisipasi guna memperlancar situasi 

Kamseltibcarlantas yang sesuai dengan penerapan protokol kesehatan.


Pada saat ini pemerintah telah fokus dalam penanganan penyebaran covid-19.

Namun disisi lain, kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas tidak luput dari perhatian kita semua, sehingga perlu adanya upaya guna menekan angka kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas di tengah pandemi covid-19 di wilayah Bali. Berdasarkan data dari Direktorat Lalu Lintas Polda Bali, jumlah kecelakaan lalu lintas pada Operasi Patuh Tahun 2020 dibandingkan dengan tahun 2019 cenderung mengalami penurunan. Ini membuktikan bahwa kegiatan Operasi Patuh Agung dapat memberikan kontribusi dalam penurunan angka kecelakaan lalu lintas.


Operasi Keselamatan tahun ini, dalam rangka Cipta Kondisi Kamseltibcarlantas di tengah pandemi covid-19. Operasi Patuh Agung-2021 akan dilaksanakan selama 14 hari, yang dimulai pada hari ini tanggal 20 September s.d 3 Oktober 2021, secara serentak di seluruh Indonesia. Kegiatan ini bertujuan untuk mewujudkan Kamseltibcarlantas yang dilaksanakan secara profesional, bermoral dan humanis

untuk menciptakan rasa aman dan nyaman dengan mengedepankan giat edukatif dan persuasif.


Adapun tema Operasi Patuh Agung 2021 saat ini adalah melalui 

 "Cipta Kondisi Kamseltibcarlantas Di Tengah Pandemi Corona Virus Dessea 2019 ( Covid19 ),  kita tingkatkan disiplin protokol kesehatan dan tertib berlalu lintas dalam rangka mencegah penyebaran covid-19 serta mewujudkan Kamseltibcarlantas yang 

mantap di wilayah hukum Polda Bali."


Saya selaku Kapolda Bali berpesan kepada seluruh personel yang terlibat dalam

Operasi Patuh Agung 2021, agar:

1. Selalu bersikap simpatik kepada 

     masyarakat.

2. Utamakan faktor keamanan dan 

     keselamatan diri dalam setiap  

     tugas.

3. Tegas dan profesional saat 

     melakukan penegakan hukum.

4. Tetaplah menjadi polisi yang 

     humanis bagi masyarakat.

5. Lakukan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab dengan tetap memegang teguh nama    baik institusi.


Dalam Kegiatan tersebut pembukaan dimulainya Operasi ditandai dengan penyematan pita kepada Perwakilan Personil dari TNI dan POLRI oleh Kapolres Tabanan.


( Humas Polres Tabanan)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama