Dinas Perhubungan Melakukan Penertiban Rutin Pada Bahu Jalan



Pasuruan, Puluhan kendaraan roda dua dan kendaraan roda empat ditertibkan oleh Dinas Perhubungan Kabupaten Pasuruan, Minggu ( 21/6/2020 ).
Penertiban rutin yang dilakukan oleh Dinas Perhubungan guna menertibkan pengguna parkir yang memarkir kendaraannya di bahu jalan didepan pasar dan puskesmas Winongan.

Dalam pelaksanaan penertiban dilapangan tersebut mendapat respon positif bagi pengguna parkir sehingga tidak ada perlawanan bagi pengguna parkir baik kendaraan yang roda dua maupun roda empat.

Dari Dinas Perhubungan Kabupaten Pasuruan yang di Pimpin langsung oleh Arif serta didampingi beberapa personil dari anggota Koramil 0819/15 Winongan dan Kasi Trantib Kecamatan Winongan Sudiarjo.

Saat dikonfirmasi Tribunusantara.com. Arif menjelaskan bahwa giat ini merupakan pelaksanaan penertiban rutin Dinas Perhubungan Kabupaten Pasuruan bagi pengguna jalan khususnya pengguna parkir di sekitar bahu jalan disekitar pasar dan puskesmas Winongan."Jelasnya.

Arif menambahkan tujuan penertiban pengguna parkir tersebut supaya arus lalu lintas di simpang empat pasar Winongan bisa lancar termasuk tingkat kelayakan halaman Puskesmas Winongan  dan saat ini kami hanya memberikan pengarahan saja karena masih belum terpasang rambu2, apabila nantinya kalau sudah terpasang rambu2 lalu lintas maka kami akan menindak bagi pengguna parkir yang melanggar."Pungkas Arif.

(Karim)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama