Polisi Gencar Lakukan Sosialisasi Protkes dan Bagikan Masker Kepada Masyarakat

 


Polresta Jayapura Kota - Guna meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya protokol kesehatan, Pihak Kepolisian gencar lakukan sosialisasi kepada masyarakat yang beraktivitas diluar rumah. 


Seperti yang dilakukan Satuan Lalulintas Polresta Jayapura Kota mensosialisasikan protokol kesehatan dan membagikan masker kepada para tukang ojek dan pedagang pasar pagi yang berada di Paldam Kelurahan Gurabesi Distrik Jayapura Utara. Rabu (24/3) pagi. 


Kegiatan tersebut dipimpin langsung Kanit Dikyasa Sat Lantas Polresta Jayapura Kota Ipda Nigia Gustri P. S.Tr.K bersama lima personil. 


Kasat Lantas Polresta Jayapura Kota AKP Viky Pandu Widhapermana, SH., S.IK., MH mengatakan kegiatan yang dilakukan pihaknya guna memberikan  sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat agar selalu menggunakan masker pada saat beraktivitas diluar rumah serta 


"Pihaknya juga mengimbau kepada masyarakat untuk terapkan pola hidup sehat dan ikuti anjuran pemerintah dalam pencegahan pandemi Covid-19, " Ujarnya. 


Selain menyampaikan sosialisasi, pihaknya juga membagikan masker baik kepada para tukang ojek, pedagang maupun pengunjung pasar pasar pagi yang tidak menggunakan masker. 


"Personilnya juga meminta kepada warga dan pedagang untuk tetap mengikuti protokol kesehatan guna memutus mata rantai penyebaran covid-19, " Terangnya. 


AKP Viky Pandu menambahkan, personilnya akan terus melakukan patroli atau menyambangi masyarakat secara berkala ditempat keramian dengan tujuan memutus mata rantai penyebaran covid-19 di wilayah kota Jayapura. (*) 



Penulis  : Andi

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama